Pengertian Kebudayaan Menurut Para Ahli


SP – Setiap masyarakat memiliki kebudayaan sendiri-sendiri. Istilah kebudayaan (culture) berasal dari istilah colore (bahasa Latin). Secara harfiah, colore berarti mengolah atau mengerjakan tanah (bertani). Selanjutnya istilah culture diartikan sebagai bagian daya upaya manusia untuk mengolah dan mengubah alam.
Ada banyak definisi yang telah dikemukakan mengenai kebudayaan, antara lain sebagai berikut.
Kebudayaan adalah semua hasil karya, rasa dan cipta masyarakat. (Selo Soemarjan)
Kebudayaan adalah keseluruhan gagasan dan karya manusia, yang harus dibiasakannya dengan belajar, beserta dengan keseluruhan dari hasil budi dan karyanya itu. (Koentjaraningrat)
Kebudayaan adalah keseluruhan hasil belajar perilaku yang dapat diwariskan secara sosial. Hal ini meliputi gagasan-gagasan, nilai-nilai, kebiasaan-kebiasaan, dan benda-benda kebudayaan milik kelompok atau masyarakat. (Richard T. Schaefer dan Robert P. Lamm)
Kebudayaan adalah sistem gagasan yang dijadikan sebagai pedoman dan pemberi arah bagi manusia dalam bersikap dan berperilaku, baik secara individu maupun dalam kehidupan kelompok.

Sumber Pustaka:
Saptono, dan Bambang Suteng S. 2006. Sosiologi. Jakarta: Phibeta
Tim MGMP Sosiologi. 2008. Sosiologi. Kebumen
0 Komentar untuk "Pengertian Kebudayaan Menurut Para Ahli"

 
Template By Kunci Dunia
Back To Top