SP – Perencanaan Ekonomi (Economic
Planning) bisa kita artikan sebagai upaya-upaya yang dilakukan secara
sengaja oleh pemerintah untuk mengkoordinasikan segenap proses pembuatan
keputusan ekonomi dalam jangka panjang, serta untuk mempengaruhi, mengarahkan,
dan dalam beberapa kasus tertentu, juga mengandalikan tingkat dan pertumbuhan
variabel-variabel ekonomi pokok dari suatu negara (pendapatan, konsumsi,
penyerapan tenaga kerja, investasi, tabungan, ekspor, impor, dan sebagainya).
Adapun yang disebut dengan rencana ekonomi (economic plan) pada dasarnya adalah serangkaian target ekonomi
kuantitatif yang harus dicapai dalam kurun waktu tertentu, dengan menerapkan
strategi yang tepat untuk mencapai target-terget tersebut. Rencana ekonomi ada
yang bersifat komprehensif, adapula yang bersifat parsial. Sebuah rencana ekonomi komprehensif (comprehensive plan) menetapkan
target-target yang meliputi seluruh aspek atau sektor penting dari perekonomian
nasional. Sedangkan rencana ekonomi
parsial (partial economic plan)
hanya akan meliputi sektor ekonomi tertentu saja (sektor industri, pertanian,
publik, sektor luar negeri, dan sebagainya.
Sumber Pustaka: Michael P. Todaro, dan
Stephen C. Smith. 2006. Pembangunan
Ekonomi (Ed. 9). Jakarta: Penerbit Erlangga
1 Komentar untuk "Pengertian Perencanaan Ekonomi"
Maaf mau tanya ini ada di halaman berapa ya?